Daur Nitrogen
Hai teman teman, kali ini saya akan
membahas mengenai daur biogeokimia lagi. Kali ini saya akan membahas mengenai
DAUR NITROGEN. Selain itu juga akan saya berikan info mengenai pentingnya
nitrogen dalam kehidupan sehari-hari
Jadi, daur
nitrogen adalah salah
satu bentuk daur biogeokimia berlangsung karena diawali proses penambatan
nitrogen di udara melalui fiksasi yang dilakukan oleh bakteri tanah, karena
bantuan petir, serta karena penambangan yang dilakukan oleh manusia. Setelah
mengalami fiksasi, nitrogen kemudian melalui beberapa tahapan lanjut yang
meliputi amonifikasi, nitrifikasi, dan denitrifikasi.
1. Amonifikasi
Amonifikasi adalah pengubahan
senyawa amonia atau nitrat menjadi ammonium. Dalam daur nitrogen,
ammonium dapat dihasilkan dari pengubahan nitrat yang dilakukan oleh bakteri Micrococcus
denitrifican. Proses amonifikasi membuat jumlah nitrat di tanah jadi
berkurang sehingga bersifat merugikan tanaman. Amonifikasi juga dapat terjadi
pada aktivitas perombakan jasad mati dan metabolisme tubuh. Hasil ekskresi dan
jasad mati dapat terdekomposisi oleh detritivor dan menghasilkan amonia (NH3)
yang kemudian berubah menjadi amonium (NH4). Amonium memang dapat langsung dimanfaatkan
oleh tumbuhan, namun sebagian besar darinya justru digunakan bakteri aerob
sebagai sumber energi.
2. Nitrifikasi
Nitrifikasi adalah proses konversi
amonium menjadi nitrat dengan bantuan enzim nitrogenase melalui 2 tahapan yaitu
tahap nitritasi dan nitratasi. Nitritasi adalah konversi amonium menjadi nitrit
(NO2) dengan bantuan bakteri Nitrosomonas, sedangkan nitratasi adalah konversi
nitrit (NO2) menjadi nitrat (NO3) dengan bantuan bakteri Nitrobacter.
Dalam daur nitrogen, nitrifikasi hanya dapat berlangsung pada kondisi
cukup oksigen (aerob), sedangkan pada kondisi tidak cukup oksigen (anaerob)
proses denitirifikasilah yang akan terjadi.
3. Denitrifikasi
Denitrifikasi
adalah suatu proses dalam daur nitrogen yang menyebabkan pelepasan
nitrogen ke udara dipicu oleh kondisi anaerob di dalam tanah. Di kondisi
anaerob, bakteri-bakteri di tanah -seperti Micrococcus denitrifican,
Thiobacillus denitrifican, dan Pseudomonas denitrifican, mengambil oksigen
dari nitrat yang ada di dalam tanah. Karena kondisi ini, beberapa nitrat
berubah menjadi nitrogen (N2) sehingga ia kembali terlepas ke udara. Seperti
amonifikasi, denitrifikasi juga sangat merugikan tanaman karena pasokan nitrit
untuk kesuburan tanah jadi berkurang.
PENTINGNYA NITROGEN DALAM KEHIDUPAN
SEHARI-HARI
Jadi, ternyata nitrogen sangat penting loh dalam kehidupan sehari hari
tanpa disadari oleh kebanyakan orang :
- 1. Nitrogen digunakan sebagai zat
kriogenik, kriogenik adalah proses pembekuan dalam suhu yang sangat rendah
- 2. Nitrogen digunakan
sebagai salah satu zat anestesi yang digunakan dalam medis, anestesi adalah zat
bius, jadi saat pasien dioperas akan tidak terasa sakit karena telah diberi zat
bius sebelumnya
- 3. Nitrogen digunakan sebagai salah
satu zat pendingin dan pembekuan, jadi kalo tidak ada kontribusi nitrogen maka
kita tidak dapat menikmati nikmatnya es krim hehe
Sekian dari
saya, apabila ada beberapa kesalahan mohon dikoreksi melalui komentar dibawah
ini yaa... terimakasih
sumber : http://www.ebiologi.com/
ConversionConversion EmoticonEmoticon